KEBUMEN - Dalam rangka tasyakuran Walimatul Nikah Warga, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serka Sukardi dan Koptu Ngali Muhdi menghadiri sekaligus menyaksikan pagelaran wayang kulit semalam suntuk yang bertempat di rumah Bpk Sugito warga RT 02 RW 2 desa Gumawang Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Rabu (25/10/2023) Malam
Pagelaran wayang kulit oleh Ki Dalang Eko Suwaryo dengan mengambil lakon "Mbangun Taman Maerakaca" ini juga dihadiri oleh Kades Gumawang beserta perangkat desanya, Babinsa, Bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, tokoh agama, segenap tamu undangan dan warga masyarakat desa Gumawang dan sekitarnya.
Dikatakan oleh Babinsa desa Gumawang Koramil 19/ Kuwarasan Koptu Ngali Muhdi bahwa, Pagelaran wayang kulit semalam suntuk ini adalah dalam rangka Tasyakuran pernikahan putri dari bapak Sugito yang telah melaksanakan akad nikah sekaligus sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan limpahan rahmat, berkah dan karuniaNya.
"Dipilihnya pentas seni wayang kulit dalam rangka tasyakuran ini karena wayang kulit pada dasarnya media yang ampuh untuk menyampaikan pesan moral kepada masyarakat. Selain itu, wayang dianggap hiburan yang kerap dijadikan tuntunan berdasarkan alur cerita yang positif", ujar Babinsa Koptu Ngali Muhdi
Acara ini mendapat antusias yang tinggi dari warga masyarakat, hal ini terlihat dari banyaknya warga yang datang untuk menyaksikan pagelaran wayang kulit semalam suntuk.
Selain menghadiri undangan, Kedua personel Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan ini juga melaksanakan pengamanan bersama Bhabinkamtibmas dan Linmas sampai berakhirnya acara pada hari Kamis pagi, 26/10/2023 yang berlangsung dengan lancar, tertib dan aman.
Redaktur : Nasruloh