Dandim 0709/Kebumen Hadiri Kegiatan Muscab dan Pelantikan Pengurus FKPPI Kabupaten Kebumen

    Dandim 0709/Kebumen Hadiri Kegiatan Muscab dan Pelantikan Pengurus FKPPI Kabupaten Kebumen

    KEBUMEN-Komandan Kodim (Dandim) 0709/Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana S.Hub, Int., M.Han, di wakili Pasiter Kodim 0709/Kebumen Kapten Inf Ali Kuntara menghadiri kegiatan musyawarah pemilihan Ketua dan anggota Pengurus Cabang 1109 Keluarga Besar (KB) Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/POLRI (FKPPI) Kabupaten Kebumen masa bakti 2023-2028 bertempat di Aula Gajah Mada Kodim 0709/Kebumen, Jalan Kebumen Raya, Desa Adikarso, Kecamatan Kebumen, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah.

    Kegiatan yang di selenggarakan oleh FKPPI Kabupaten Kebumen dengan agenda acara musyawarah pemilihan Ketua dan anggota pengurus Cabang, dengan di lanjutkan pelantikan dan penyematan tanda jabatan, penyerahan Bendera FKPPI Kepada Ketua Pengurus Cabang 1109 terpilih serta penciuman Bendera Merah Putih dan Bendera FKPPI.

    Turut hadir pada kegiatan tersebut,  
    Dandim 0709/Kebumen yang di wakili oleh Pasiter Kodim 0709/Kebumen Kapten Inf Ali Kuntara, Kasat Binmas Polres Kebumen AKP Tamzil, Pengurus FKPPI Jateng Drs Ade Guntoro, SH, Ketua PPAD Kebumen, Kapten Purn Rubiyadi, Ketua PEPABRI Kebumen Mayor Purn Jalal, LVRI Kebumen Kapten Purn Umbaryanto, Ketua PIVERI Kebumen Ibu Yuni Ningsih, Ketua PERIP Kebumen Ny R.A Daryono, Ketua Cabang 1109 KB. FKPPI Kabupaten Kebumen Slamet Heri Sunaryanto, A.Md, serta tamu undangan.

    Dalam sambutannya Pengurus FKPPI Jateng Drs Ade Guntoro, SH mengatakan, "Pada kegiatan siang hari ini, kita sama-sama berkumpul dalam rangka musyawarah pemilihan pengurus cabang FKPPI Kabupaten Kebumen serta pelantikan pengurus yang tepilih, "

    "Dengan telah terpilihnya ketua dan pengurus FKPPI Cabang 1109 Kabupaten Kebumen yang baru, diharapkan akan menjadi organisasi masyarakat yang beranggotakan putra dan putri TNI-Polri tersebut menjadikan lebih baik, FKPPI bisa bersinergi dengan pemerintah untuk bersama-sama memajukan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat"

    "Saya sangat berharap partisipasi para pengurus organisasi FKPPI yang telah terpilih dapat menjalankan tugas dengan amanah dan tanggung jawab, sehingga kedepan organisasi FKPPI akan semakin maju dalam ikut serta memberikan pengabdian kepada Masyarakat, Bangsa dan Negara, " Ujar Drs Ade Guntoro, SH.

    Sementara sambutan Dandim 0709/Kebumen yang di bacakan Pasiter Kodim 0709/Kebumen Kapten Inf Ali Kuntara mengatakan, "Mengawali sambutan ini selaku pribadi dan Komandan Kodim saya mengucapkan selamat atas pelantikan Pengurus FKPPI Kabupaten Kebumen masa bakti 2023-2028, serta apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya kegiatan ini, "

    "Perlu diketahui juga, Organisasi FKPPI yang di belakangnya membawa bendera TNI dan Polri, oleh karena itu, Organisasi ini harus sudah siap mendukung program pemerintah, karena TNI dan Polri adalah bagian dari pemerintahan, "

    "Saya minta kepada Ketua Cabang dan Seluruh anggota, tetap jaga silaturahmi antara satu dengan yang lain, serta FKPPI bisa terus menjadi mitra pemerintah dengan turut menjaga keutuhan NKRI, menjaga Pancasila, serta mendukung kesuksesan berbagai agenda pemerintahan, " Pungkas Pasiter Kodim Kebumen.

    Redaktur : Nasruloh

    kebumen jateng
    Nasruloh

    Nasruloh

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Malam, Babinsa Koramil 17 Adimulyo...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0709/Kebumen Dan Jajaran Forkopimda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Belajar dari Korea Selatan, Tidak Ada yang Kebal Hukum, Termasuk Presiden atau Mantan Presiden
    Hendri Kampai: Saat Politisi Terjebak Janji Politik
    MCM Dorong Menkomdigi dan DPR RI Kaji Soal Pembatasan Medsos bagi Anak-anak
    Babinsa Peduli, Dampingi Petani Lakukan Penyemprotan Tanaman Padi
    Hendri Kampai: Saat Penjahat dan Penjilat Bersatu dalam Kekuasaan, Hasilnya Pengkhianatan Terhadap Bangsa dan Negara

    Ikuti Kami