Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Dampingi Pemerintah Desa Ori Salurkan Bantuan 

    Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Dampingi Pemerintah Desa Ori Salurkan Bantuan 

    KEBUMEN - Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Serka Heri Purwanto melaksanakan kegiatan pendampingan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Bulan ke 10 , ke 11 dan bulan ke 12 TA. 2023 oleh Pemerintah desa Ori yang bertempat di Balai Desa Ori Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Selasa (05/12/2023)

    Penyaluran BLT DD kepada 23 KPM untuk tiga bulan yang masing-masing mendapatkan Rp 900.000 ini secara simbolis penyerahan dilakukan oleh Kades Ori bapak Trisno di hadapan masyarakat penerima yang selanjutnya penyerahan dilakukan oleh bendahara desa dibantu sejumlah perangkat desa lainnya yang dimulai pada pukul 08.30 WIB s/d selesai.

    Dalam Pendampingan penyaluran BLT DD kepada warga penerima manfaat yang juga dihadiri oleh anggota Polsek Kuwarasan dan staf Kecamatan Kuwarasan ini, Babinsa Serka Heri Purwanto mewakili Plh Danramil berpesan kepada para KPM (Keluarga Penerima Manfaat) agar selalu menjaga kesehatan dan untuk memanfaatkan bantuan yang diberikan secara tunai ini dengan sebaik-baiknya. 

    Redaktur : Nasruloh

    kebumen jateng babinsa koramil 19/ kuwarasan dampingi pemerintah desa ori salurkan bantuan
    Nasruloh

    Nasruloh

    Artikel Sebelumnya

    Ta'ziah Warga, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0709/Kebumen Terima Tim Dalprog Srendam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Ikuti Kami